NILAI KONSERVASI TINGGI

Pengelolaan Areal Nilai Konservasi Tinggi (NKT) dan Keanekaragaman Hayati

Kami telah menyelesaikan identifikasi areal NKT di seluruh anak perusahaan dengan mengikuti panduan identifikasi Kawasan Bernilai Konservasi Tinggi di Indonesia tahun 2012 dan sejak saat itu, pemantauan dan pengelolaan berjalan hingga saat ini, untuk memastikan bahwa keanekaragaman hayati dan lingkungan fisik dilindungi dan dipelihara dengan baik.

Dalam pemutakhiran pendekatan NKT, Kami mengikuti pedoman umum dari HCV Network, untuk identifikasi NKT serta pengelolaan dan pemantauannya, untuk memastikan bahwa pengelolaan areal NKT sesuai dengan praktik Internasional terbaik dan mengikuti peraturan perundangan yang berlaku tentang keberlanjutan. Kami akan bekerjasama dengan pemangku kepentingan yang lebih luas dengan mengintegrasikan konteks lanskap untuk mengidentifikasi dan melibatkan para ahli. Kemajuan dari proses pembaruan penilaian NKT akan Kami laporkan secara periodik dalam laporan kemajuan keberlanjutan setiap kuartal.

 

Klasifikasi Areal Bernilai Konservasi Tinggi (NKT)

Pengelolaan areal NKT pada setiap anak perusahaan disesuaikan dengan kondisi lansekap dan keanekaragaman hayati yang hidup di dalamnya. Untuk memudahkan pengelolaan areal NKT di lapangan, Kami mengklasifikasikan kondisi lansekap seluruh area operasional dengan menggunakan acuan keberadaan kepingan hutan dan spesies payung yang dapat dilihat disini . Astra Agro memiliki seperangkat prosedur yang mengatur pengelolaan konservasi keanekaragaman hayati di seluruh anak perusahaan. Informasi lebih lanjut terkait areal NKT dapat dilihat pada halaman ini.

Pengelolaan Spesies Payung

Spesies payung menjadi salah satu indikator dalam pengelolaan areal NKT sehingga menjadi fokus utama Kami dalam pemantauan dan pengelolaanya. Secara intensif Kami melakukan pemantauan populasi berkala serta memetakan potensi gangguan yang mungkin muncul. Untuk memastikan ketersediaan pakan spesies payung dalam kepingan hutan, sejak tahun 2014 Kami melakukan beberapa penelitian yang melibatkan perguruan tinggi untuk mengevaluasi daya dukung spesies tersebut. Sampai saat ini, ketersediaan pakan dapat dipastikan terjaga dengan baik, hal ini ditunjukkan dengan keberadaan spesies payung dan keturunannya yang dapat terpantau. Status dan kemajuan dalam pengelolaan spesies payung yang Kami lakukan dapat dilihat disini

Tim Lapangan yang Kompeten

Kegiatan pengelolaan di seluruh konsesi dilakukan oleh tim lapangan yang memiliki latar belakang pendidikan di bidang kehutanan dan lingkungan. Tim tersebut diwajibkan memiliki kemampuan dalam bidang terkait yang dapat mendukung kegiatan pengelolaan di lapangan seperti identifikasi flora-fauna dan pengelolaan keanekaragaman hayati, mengoperasikan sistem informasi geografis dan analisa data spasial, perencanaan dan manajemen rehabilitasi serta pengelolan lingkungan berbasis lansekap.

Kerjasama Multipihak

Perseroan berusaha melestarikan keanekaragaman hayati demi menjaga keseimbangan alam yang dalam jangka panjang akan membawa kebaikan bagi keseluruhan perkebunan kelapa sawit. Kami telah melakukan berbagai penelitian tentang keanekaragaman hayati dalam lansekap perkebunan kami yang bekerjasama dengan beberapa universitas terkemuka.

Kami juga melakukan inisiatif untuk perlindungan spesies yang lebih spesifik dalam proyek khusus. Saat ini kami sedang menjalankan program terkait Mitigasi Konflik Gajah di wilayah Aceh Jaya. Kami berkolaborasi dengan Balai Konservasi Sumberdaya Alam, pemerintah daerah, akademisi dan masyarakat untuk menjalankan program ini secara berkelanjutan.