PANGKALAN BUN, radarsampit.jawapos.com — Sebagai wujud komitmen memberikan manfaat seluas-luasnya bagi masyarakat, PT Astra Agro Lestari Tbk (Astra Agro) melalui salah satu anak usahanya, PT Gunung Sejahtera Puti Pesona (PT GSPP), kembali menunjukkan kontribusi nyata lewat program Corporate Social Responsibility (CSR) di bidang infrastruktur.
Kali ini, PT GSPP menyalurkan bantuan alat berat berupa motor grader dan compactor untuk mendukung perbaikan jalan poros Desa Amin Jaya–Sukamandang.
Jalan poros sepanjang kurang lebih 2 kilometer tersebut merupakan akses utama yang menghubungkan dua desa dan menjadi urat nadi berbagai aktivitas masyarakat, mulai dari kegiatan ekonomi, pendidikan, hingga mobilitas sosial sehari-hari.
Kondisi jalan yang sebelumnya rusak kerap menyulitkan warga, terutama saat musim hujan, sehingga berdampak pada kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan.
Tingkatkan Akses Ekonomi dan Sosial
Kepala Desa Amin Jaya, Sri Wahyuni, mengapresiasi dukungan yang diberikan oleh PT GSPP. Ia menyebut bantuan tersebut sangat membantu dan memberikan dampak langsung untuk meningkatkan akses ekonomi dan sosial bagi masyarakat Desa Amin Jaya maupun Desa Sukamandang.
“Jalan ini tidak hanya penting untuk warga dua desa, tapi penting bagi dua kecamatan di Kabupaten Kobar dan juga Seruyan. Dengan dukungan alat berat dari PT GSPP, proses perbaikan dapat dilakukan lebih cepat dan hasilnya jauh lebih baik. Kami mengucapkan terima kasih atas kepedulian perusahaan terhadap kebutuhan masyarakat,” ujarnya.
Bantuan alat berat ini diharapkan dapat mempercepat proses perbaikan sekaligus meningkatkan kualitas jalan agar lebih layak, aman, dan nyaman dilalui oleh masyarakat lintas desa.
Sumber: Radar Sampit
Penafian
Artikel ini mungkin berisi materi berhak cipta, yang penggunaannya mungkin tidak diizinkan oleh pemilik hak cipta. Materi ini disediakan dengan tujuan untuk memberikan informasi dan pengetahuan. Materi yang terdapat dalam situs web Astra Agro didistribusikan tanpa mencari keuntungan. Jika Anda tertarik untuk menggunakan materi yang memiliki hak cipta dari materi ini dengan alasan apapun yang melampaui ‘penggunaan wajar’, Anda harus terlebih dahulu mendapatkan izin dari sumber aslinya










