Di tengah riuhnya perubahan zaman dan derasnya arus teknologi, pendidikan tetap menjadi jangkar harapan bagi masa depan. PT Astra Agro Lestari Tbk (Astra Agro) melalui anak usahanya di Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat, berupaya mengembagkan layar-layar mimpi para siswa dengan menghelat Celebes Education Festival (CEF) 2025. Sebuah ajang pameran pendidikan untuk menjaring bakat-bakat terpendam dari tanah Mandar.
Festival yang digelar pada Minggu (14/12), menghadirkan 50 penampilan dari beragam bidang yang berasal dari seluruh sekolah binaan anak usaha Astra Agro. Diantaranya adalah pembacaan puisi dan pidato, unjuk karate, solo vokal, pertunjukan pantomim, fashion show busana daur ulang limbah, penampilan tarian daerah, hingga musik tradisional. Total ada 190 siswa yang ikut berpartisipasi pada festival pendidikan pertama yang digelar Yayasan Astra Agro tersebut.
Siswa yang mengikuti Celebes Education Festival 2025 pun terbagi dari beragam kategori jenjang pendidikan mulai dari jenjang anak usia dini, jenjang sekolah dasar, hingga jenjang menengah. Astra Agro berharap dengan ajang yang diikuti oleh beragam jenjang pendidikan mampu menjadi ruang pembentukan mental, pengembangan bakat, dan pencapaian prestasi bagi siswa-siswi sekolah binaan Astra Agro di wilayah Pasangkayu.
Salah satu talenta berbakat yang ikut memeriahkan panggung Celebes Education Festival hari itu adalah Nurul Ainun, vokalis Band SMP Astra Makmur Jaya. Nurul yang semula hanya sekedar menyalurkan minat dan bakat ditunjuk menjadi pembuka di sebuah acara besar yang dihadiri manajemen perusahaan dan jajaran pemerintah daerah di kampung halamannya.
Ia pun mengungkapkan rasa takjubnya karena dapat menunjukkan bakat menyanyinya dihadapan ratusan orang. Penampilan Nurul pun mendapatkan antusiasme masyarakat dari yang memadati lokasi acara. “Terima kasih Astra Agro yang telah memberikan kesempatan saya dan teman-teman tampil berani di tonton banyak orang,” ujar Ainun dengan polos dan bahagianya setelah tampil di panggung CEF 2025.
Segenap jajaran Pemerintah Kabupaten Pasangkayu turut menghadiri Celebes Education Festival. Badaruddin, selaku perwakilan Bupati Pasangkayu, mengharapkan CEF 2025 dapat menjadi panutan bagi perusahaan-perusahaan lain, untuk ikut mencerdaskan dan penampilkan talenta-talenta berbakat generasi penerus, khususnya di Sulawesi Barat.
“Ini merupakan kegiatan yang luar biasa bermanfaat dan sangat edukatif. Sekolah-sekolah serta siswa-siswi anak usaha Astra Agro, telah dikenal selalu berkontribusi dalam prestasi tidak hanya di tingkat kabupaten dan provinsi, bahkan hingga ke nasional,” ungkap bangga Badaruddin, selaku perwakilan Bupati Pasangkayu yang hadir dalam CEF 2025.

Kemeriahan acara berpadu dengan semangat belajar dan kolaborasi, menjadikan CEF 2025 sebagai momentum penting dalam mendorong pendidikan yang mengedepankan karakter, kreativitas, dan sportivitas. Festival ini menjadi bukti nyata bahwa pendidikan dapat tumbuh melalui kerjasama, kepedulian, dan ruang ekspresi yang inklusif, sehingga membuka jalan bagi lahirnya generasi Celebes yang percaya diri, kreatif, dan berprestasi.











